LANG SAKTI
Danang Baskoro adalah pewaris kekuatan Lang Sakti yang dibawa oleh senjata yang berasal dari peradaban yang hilang ribuan tahun yang lalu.

Sebelum Danang kekuatan Lang Sakti bangkit dalam diri Mahisa Langitan, seorang ksatria sebuah imperium bernama Alasagung yang kini terkubur di dalam laut Jawa.
Senjata milik Lang Sakti disebut Raga Langit. Senjata ini merupakan satu dari banyak benda olahan mineral yang merupakan teknologi maju peradaban Alasagung. Logam dan mineral seperti itu dapat membangkitkan potensi terpendam dalam tubuh manusia yang sesuai dengannya. Sayap plasma Lang Sakti hanyalah satu potensi yang terbangkitkan di antara sekian banyak lainnya.
Sayap ini merupakan gumpalan plasma yang terionisasi sehingga menyala berwarna biru. Sebagaimana materi-materi plasma terionisasi seperti bintang atau petir, sayap Lang Sakti merupakan senjata maupun alat pelindung yang sangat ampuh.
Kemunculan Lang Sakti di era modern ini merupakan antisipasi kemunculan musuh lama tak terkalahkan dari para Lang Sakti sebelumnya. Dia muncul ribuan tahun yang lalu dan dikurung dalam semesta hitam. Musuh besar ini menamakan dirinya Nirawi Ghistrak, seorang pemberontak yang sebelumnya bernama Watu Belis yang mendapatkan kekuatannya dari logam serupa Raga Langit.